PASKAH BERSAMA SEKOLAH-SEKOLAH TINGGI TEOLOGI KATOLIK DAN KRISTEN DI JAYAPURA

“IA MENDAHULUI KAMU KE GALILEA, JANGAN TAKUT (MAT 28:7.10)

Forum Dialog dan Kerjasama Antar Sekolah Tinggi Teologi Katolik dan Kristen (FORDIK) di Tanah Papua, menggelar acara Paskah Bersama dengan tema “Ia mendahului kamu ke Galilea, jangan takut!” (Mat 28:7.10) pada Jumat, 21 April 2023 di aula Paroki Gereja Katolik Kristus Terang Dunia-Waena. Acara Paskah Bersama yang baru pertama kali diadakan oleh FORDIK ini, dihadiri oleh sekitar 700 orang, baik mahasiswa/i, para dosen maupun karyawan/i. Sekolah-sekolah Tinggi Teologi yang ikut menyukseskan acara ini ialah STFT GKI I. S. Kijne, STFT Fajar Timur, STPK St. Yohanes Rasul Waena, STT Baptis, STT Walterpost dan STT Levinus Rumaseb.

Acara Paskah Bersama diawali dengan ibadah bersama secara ekumene dengan pembawa Firman dan renungan Paskah oleh Pastor Dr. Bernardus Baru, OSA (Ketua STFT Fajar Timur). Dalam renungannya, Pastor Bernard mengajak semua Sekolah-sekolah Tinggi untuk bangkit dan melakukan dialog dan kerjasama antar sekolah-sekolah tinggi teologi yang ada di Jayapura. Setiap sekolah tinggi teologi adalah Galilea di mana setiap mahasiswa, dosen dan karyawan/i berjumpa dengan Yesus yang bangkit mulia. Perjumpaan itu yang akan melahirkan keberanian, bukan ketakuatan untuk menjadi pelaku-pelaku Firman Tuhan di mana saja. Ibadah syukuran ini berjalan aman dan penuh khidmat.

Seusai ibadah bersama, acara dilanjutkan dengan snak sore. Sambil menikmati snak sore, beberapa peserta dari setiap STT membawakan sejumlah atraksi berupa vokal grup, paduan suara dan tari-tarian. Berselang setelah snak, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dan pembagian doorprize kepada peserta yang beruntung. Sambutan-sambutan disampaikan oleh Ketua FORDIK sekaligus ketua panitia, Pdt. Sientje Latuputty, D. Th. dan Ketua tiga PGGP, Pdt. Lipius Biniluk, M. Th. Hadir dalam acara ini juga Ketua DPRD Provinsi Papua, Bpk. John R. Banua, S. E., M. Si.

Bagian selanjutnya dari acara Paskah Bersama ialah santap malam bersama yang disediakan oleh masing-masing kampus dan dilanjutkan dengan pembagian doorprize dan sejumlah hadiah hiburan lainnya. Tampak semua peserta yang hadir dalam acara ini mulai dari pukul 14.00 begitu antusias dan bersemangat serta diliputi oleh perasaan sukacita yang besar. Sukacita itu terlebih karena setiap mahasiswa dan dosen saling berjumpa dan berkenalan satu sama lain sebagai pelayan-pelayan Firman Tuhan. Setelah rekreasi bersama yang diisi dengan goyang bersama, acara Paskah Bersama ditutup dengan doa dan setiap peserta dibubarkan dengan tertib. Sampai jumpa lagi dalam acara Paskah Bersama ditahun depan. Tuhan Berkati.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *